PENGARUH HARGA DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PT UNITED ROPE
Keywords:
harga, kualitas, keputusan pembelianAbstract
PT United Rope merupakan sebuah perusahaan manufaktur yang bergerak di bidang tambang plastik sebagai komoditas utamanya. Tambang plastik sendiri merupakan produk yang jarang digunakan dalam kehidupan sehari-hari, Dengan menjual produk yang jarang digunakan dalam kehidupan sehari-hari, PT United Rope menggunakan harga produk dan kualitas produk sebagai daya jualnya. Dengan harga produk dan kualitas produk yang ditawarkan oleh PT United Rope, PT United Rope berharap adanya penaikan penjualan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh harga produk dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian konsumen PT United Rope. Sampel penelitian 65 orang konsumen, pengambilan sampel menggunakan random sampling. Analisis data menggunakan uji Regresi Berganda, pengujian hipotesis menggunakan uji koefisien determinasi (R2), uji parsial (uji t), dan uji simultan (uji F), sedangkan pengolahan data menggunakan SPSS 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial harga produk tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian sementara kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, secara simultan citra merek dan harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian.