PENGARUH PENGETAHUAN, KEMAMPUAN, PENGALAMAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. GALAXY JAYA TEKNIK

Authors

  • Tomy Leonardo

DOI:

https://doi.org/10.62262/jumi.v1i1.167

Keywords:

Pengetahuan, Kemampuan, Pengalaman Kerja, Kinerja

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan, kemampuan, pengalaman kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Galaxy Jaya Teknik. Metode pengumpulan data dengan kuesioner. Kuesioner di uji validitas dan reliabilitasnya sebelum melakukan pengumpulan data penelitian. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji asumsi klasik dan analisis regresi linier berganda.  Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan survei, jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dan sifat penelitian ini adalah deskriptif explanatory. Dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan yang bekerja pada PT. Galaxy Jaya Teknik sebanyak 32 karyawan. Dikarenakan populasi dalam penelitian sebanyak 32 karyawan, maka teknik pengambilan jumlah sampel dalam penelitian ini menggunakan sampel jenuh dimana seluruh jumlah populasi akan digunakan sebagai populasi. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, daftar pertanyaan, dan studi dokumentasi. Jenis dan sumber data penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Model analisis data yang digunakan untuk menjawab hipotesis adalah regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial dan simultan pengetahuan, kemampuan, dan pengalaman kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Galaxy Jaya Teknik. Secara parsial, variabel kemampuan lebih dominan berpengaruh terhadap kinerja karyawan pada PT. Galaxy Jaya Teknik.

Published

2021-01-14